IDENTITAS SAKAL


1. Nama Sekolah     : Sekolah Kaligrafi al-Qur’an
2. Alamat Sekolah   : PP. Mamba’ul Ma'arif
Asrama Sunan Ampel
Jl. Imam Bonjol 81 Denanyar Jombang 61426 Telp.(0321) 862324 / 864577
3. Status Sekolah    : Swasta
4. Tahun berdiri        : 2009
5. Program              : Kaligrafi al-Qur’an
6. Nama Yayasan    : Yayasan PP. Mamba’ul Ma’arif
7. Kepemilikan tanah       : Hak Pakai (numpang)
8. Kepemilikan bangunan : Sendiri

B. SUSUNAN KEPENGURUSAN SEKOLAH
Kepala Sekolah           : Ato’illah, S.Pd
Wakil kepala               : Rosikhin, S.Pd
Waka bid. Pendidikan  : Sumarsono, S.Psi
Ka. Tata Usaha           : Feri Budiantoro
Anggota Tata Usaha    : Abdur Rouf Chasbullah
Bendahara                  : Endah Nur Kholifah
BP/BPK                     : Nur Ali, S.Pd

C. VISI
Sekolah Kaligrafi al-Qur’an mempunyai Visi :
1. Menjadikan Sekolah sebagai wahana kreatifitas santri di bidang kaligrafi
2. Menjadikan Sekolah sebagai wahana untuk membentuk pribadi muslim yang berkompeten dalam kaligrafi
D. MISI
Sekolah Kaligrafi al-Qur’an mempunyai Misi :
1. Mengembangkan pendidikan dan pengajaran yang berorientasi mutu,
2. Mengembangkan keahlian siswa bidang kaligrafi dan keterampilan penunjang
3. Mengintegrasikan kurikulum pendidikan agama ke dalam kurikulum berbasis kaligrafi.
E. TUJUAN
1. Mewujudkan model pendidikan madrasah – pesantren;
2. Mewujudkan kontinyuitas pembinaan ketrampilan, spiritual, moral dan intelektual siswa;
3. Mewujudkan kompetensi di bidang kaligrafi
F. Ciri Khas Sekolah

1. Lulusan mampu menulis kaligrafi dengan benar

2. Lulusan mampu mengerti kaidah-kaidah penulisan al-Qur’an

3. Lulusan mampu mengimplementasikan keahliannya di masyarakat

G. Rencana Pengembangan
a. Rencana jangka panjang (15 tahun)
1. Peningkatan mutu
- Kurikulum terpadu;
- Prioritas penerimaan guru berijazah S-1
2. Penambahan bangunan fisik
- Ruang kelas
- Ruang Sanggar
3. Mencari sumber dana tambahan untuk :
- Peningkatan kesejahteraan guru / pegawai;
- Pengadaan fasilitas sekolah
b. Rencana jangka pendek (1 tahun)
1. Peningkatan aspek IPTEK
- Mengadakan Studi comperative dengan lembaga kaligrafi di Jawa Timur
- Mengadakan pameran dan lomba kaligrafi
- Pembinaan ketrampilan khusus dibagi sesuai cabang pada MTQ
2. Peningkatan aspek IMTAQ
- Peningkatan ibadah social
H. Peluang dan Tantangan
A. Peluang
Sekolah Kaligrafi al-Qur’an berpeluang untuk menjadi pendidikan alternatif, dengan alasan:
1. Biaya lebih murah dibanding dengan lembaga pendidikan lain yang sejenis
2. Letak geografis mudah dijangkau karena terletak di dalam pondok
3. Siswa mendapat dua keuntungan; yaitu: pertama, mendapat ilmu pengetahuan kaligrafi yang mendalam; Kedua, mendapat ijazah kaligrafi bilingual.
4. Kurikulum lebih spesifik pada pengembangan seni kaligrafi
5. Siswa dapat menempat di Asrama Sunan Ampel PP. Mamba’ul Ma’arif Denanyar yang mengembangkan siswa belajar 24 jam (full day school).
B. Tantangan
Pengembangan pendidikan Islam di Sekolah Kaligrafi al-Qur’an saat ini dihadapkan pada tantangan besar dalam bidang akademik, yaitu:
1. Kurangnya minat masyarakat dalam seni kaligrafi sehingga sangat kesulitan untuk menarik minat masyarakat dalam menekuni seni kaligrafi. Sehingga membutuhkan inovasi-inovasi yang baik serta adanya kurikulum yang relevan dengan kebutuhan masyarakat
2. Isu tentang pemahaman siswa dalam menulis kaligrafi (tulisan arab) yang penting bisa dibaca meskipun tidak sesuai kalidah penulisan ini masih melekat dibenak siswa. Sehingga membutuhkan pendekatan dan orientasi yang jelas dalam menulis kaligrafi